KPU Jateng Datangi Lapak Bawang Merah di Brebes, Sosialisasikan Pemilu di Kalangan Buruh Wanita

Brebes – Komisioner KPU Jawa Tengah, bersama jajaran anggota KPU dari 15 kabupaten/ kota, menggeruduk sebuah lapak bawang merah di Kabupaten Brebes. Mereka datang untuk menggaet partisipasi pemilih dari kalangan pekerja wanita.

KPU Jateng, Rabu (15/3/2023) mendatangi salah satu lapak bawang merah terbesar di Desa Luwungragi Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes. Di lapak bawang merah ini, jajaran komisioner KPU berbaur dan mendatangi kelompok kelompok pekerja wanita yang sedang membersihkan bawang merah.

Masing masing anggota KPU ini kemudian mlakukan sosialisasi terkait pemilu 2024. Kepada para wanita pekerja ini, anggota KPU ini meminta agar menggunakan hak pilihnya pada 14 Februari 2024. Sebagai pengingat, petugas membagikan kaos berwarna putih bertuliskan Pemungutan Suara 14 Februari 2024 Pemilu Serentak kepada para buruh wanita tersebut.

Ketua KPU Jawa Tengah, Paulus Widiantoro mengatakan, sosialisasi petugas KPU sengaja menyasar para buruh wanita bawang merah lantaran dianggap sebagai kelompok potensial dalam partisipasi pemilih. Kata Paulus, partisipasi kelompok perempuan dalam pemilu ini dianggap paling tinggi. Hal ini berkaca saat pemilu 2019 bahwa mereka memiliki tingkat partisipasi pemilihan yang tinggi.

“Alasan kami melakukan sosialisasi ke pekerja wanita, karena mereka merupakan pemilih potensial. Kita ingatkan kepada mereka agar ikut pemilu 14 Februari 2024,” tutur Paulus Widiantoro.

Paulus menyebut, sosialisasi pemilu 2024 untuk tahap awal ini ada dua target besar yang harus dilaksanakan KPU di kabupaten/kota. Pertama adalah memastikan setiap warga harus mengetahui bahwa tanggal 14 Februari 2024 merupakan waktu pemungutan suara. Kedua, setiap warga harus mengetahui bahwa pemilih harus masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT).

“KPU kabupaten/kota melakukan ajakan kesadaran untuk menggunakan hak pilihnya secara baik. Tidak terpengaruh dengan iming-iming money politic atau paksaan dari orang lain. Mereka harus memilih secara merdeka,” tambahnya.

Seorang buruh wanita asal Desa Sengon Kecamatan Tanjung, Suarti (42) mengaku dari sosialisasi itu, dirinya mengetahui bahwa tanggal 14 Februari ada lima pemilihan. Masing masing pemilihan presiden, pemilihan DPD, DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota.

“Saya sudah tahu nanti 2024 ada lima pemilihan dan dilaksanakan pada 14 Februari,” tandasnya.