Seludupkan Sabu di Pembalut, Penumpang Lion Air Ditangkap

MEDAN,reportase.tv-Calon penumpang pesawat Lion Air jurusan Bandara Kualanamu- Soekarno Hatta, diamankan kedapatan menyembunyikan narkotika seberat 392 gram dalam pembalut wanita.

” Benar ada calon penumpang wanita inisial D diamankan petugas Avsec Bandara Kaualanamu karena kedapatan membawa narkotika jenis sabu,”kata Manager Humas Bandara Kualanamu, Wisnu Budi Setianto,kepada wartawan, Senin (25/2).

Dari warga Bireuen, Aceh ini petugas berhasil menyita barang bukti 4 bungkus sabu yang di sembunyikan di selangkangannya.

” Sabu tersebut di simpan dalam kaos kaki setelah itu di masukan ke pembalut wanita dan di sembunyikan di selangkangannya,” ungkap Wisnu.

Penangkapan calon penumpang pesawaf Lion Air tujuan Bandara Soekarno- Hatta berawal dari kecurigaan petugas Avsec bandara saat melakukan pemeriksaan tubuh korban.

” Petugas melakukan pemeriksaan dan curiga tersangka menyembunyikan sesuatu di bagian tubuh sensitifnya,” jelasnya.

Saat dilakukan pemeriksaan, terbukti tersangka berusaha menyeludupkan narkotika jenis sabu totak berat 392 gram.

” Rencananya, sabu ini akan di antar tersangka kepada seseorang di Jakarta,” paparnya.

Untuk penyidikan lebih lanjut,tersangka dan barang bukti diserahkan ke Polres Deli Serdang untuk proses lebih lanjut.

(ERLANGGA)